BAB I
Mengenal Perangkat Keras dan Penyedia Layanan yang Digunakan dalam Akses Internet
Mengenal Perangkat Keras dan Penyedia Layanan yang Digunakan dalam Akses Internet
A. Konsep Internet
Internet merupakan salah satu solusi luar biasa yang pernah diciptakan loeh manusia. Informasi apa pun dan dari mana pun memungkinkan untuk diperoleh melalui teknologi ini.
Internet adalah kumpulan atau jaringan dari jaringan komputer yang terdapat di seluruh dunia. dalam hal ini, komputer yang dahulu berupa stand alone dapat berhubungan langsung dengan host-host atau komputer-komputer yang lainnya.
1. Sejarah Internet
Sebelum terdapat internet, ARPAnet (US Defense Advanced Research Project Agency) atau Departemen Pertahanan Amerika pada tahun 1969 membuat jaringan komputer yang tersebar untuk menghindari terjadinya informasi terpusat, yang apabila terjadi perang dapat dengan mudah dihancurkan. Jadi, apabila satu bagian dari sambungan network terganggu oleh serangan musuh, jalur yang melalui sambungan itu secara otomatis dipindahkan ke sambungan lainnya. Setelah itu, internet digunakan oleh kalangan akademis (UCLA) untuk keperluan penelitian dan pengembangan teknologi. Selanjutnya, pemerintah Amerika Serikat memberikan izin ke arah komersial pada awal tahun 1990.
Ringkasan sejarah perkembangan internet:
- 1960, ilmuwan komputer melakukan riset untuk menghubungkan beberapa sistem pada jaringan.
- 1969, ARPANET (DoD Advanced Research Project Agency) telah berhasil menghubungkan UCLA, University of California di Santa Barbara, University of Utah, dan Stanford Research Institute.
- 1975, pengaturan internet dialihkan ke U.S. Defense Communications Agency.
- 1979, USENET mulai menawarkan sistem konferensi secara broadcast dari newsgroup.
- 1981, BITNET (Because It's Time Network) mulai menawarkan e-mail dan daftar server untuk distribusi informasi. CSNET (Computer Science Network) menawarka dial-up service untuk e-mail. Pada saat itu, orang-orang sudah dapat mengakses internet menggunakan komputer dekstop.
- 1982, TCP/IP (Transmission Control Protocol/Internet Protocol) menjadi standar untuk komunikasi jaringan pada ARPANET.
- 1983, MILNET dan DDN (Defense Data Network) memisahkan diri dari ARPANET.
- 1984, diperkenalkannya sistem Domain Server Name (DSN).
- 1988, Robert Morris, Jr. mengeluarkan "worm" untuk pertama kalinya ke internet.
- 1990, CERN (the European Particle Physics Laboratory in Switzerland ) mengembangkan World Wide Web.
- 1993, Presiden Clinton menjadi presiden pertama yang menggunakan pengiriman surat secara elektronik dengan alamat president@whitehouse.gov.
- 1994, digital video dan audio ditransmisikan melalui internet.
2. Prinsip koneksi.
Cara yang dapat digunakan untuk dapat terhubung dengan internet, antara lain menggunakan gelombang radio, saluran tv kabel, jaringan telepon atau telepon genggam dan dengan memanfaatkan layanan yang disediakan perusahaan penyedia akses internet yang disebut dengan Internet Service Provider (ISP).
3. Kegunaan Internet
1. Informasi yang diperoleh lebih cepat dan murah dengan berbagai aplikasi yang tersedia.
2. Mengurangi biaya kertas dan biaya industri.
3. Sebagai media promosi.
4. Komunikasi interaktif.
5. Sebagai alat research and development.
6. Pertukaran data.
4. Pertumbuhan Internet.
Dari data statistik, pertumbuhan internet di dunia adalah sbb:
a. 3 juta host sudah terkoneksi di akhir tahun 1994
b. populasi 30 juta pengguna (Tahun 1995)
c. Pertumbuhan 10% tiap bulan
d. 100 juta pengguna pada tahun 1998, diperkirakan pada tahun 2010 semua orang akan terhubung ke internet
e. E-mail mendominasi 75% hubungan bisnis.
B. Mendeskripsikan Fungsi Perangkat Keras yang Digunakan untuk Akses Internet.
1. Perangkat Komputer Pribadi (Personal Computer)
Spesifikasi minimal komputer yang dapat digunakan untuk alses internet yaitu, seperangkat komputer dengan processor Pentium atau setaranya minimal Pentium 133 MHz, didukung RAM berkecepatan 32 MB dan harddisk berkapasitas cukup besar.
2. Modem (Modulator Demudolator)
Modem adalah perangkat yang saat ini paling banyak digunakan untuk melakukan koneksi ke Internet, khususnya melaui saluran telepon yang digunakan untuk mengubah sinyal analaog menjadi digital dan sebaliknya. Kecepatan sebuah modem diukur dengan satuan bps (bit per second) atau kbps (kilo bit per second). Modem 56,6 kbps biasanya sangat jarang mencapai kecepatan puncaknya. Umumnya koneksi tercepat yang dapat yang dapat dicapai melalui saluran telepon konvensional adalah 30-45 kbps.
a) Cara instalasi dan setting modem pada Windows XP:
1. Pastikan dalam komputermu sudah terinstal sistem operasi Windows XP dan berjalan dengan baik.
2. Pastikan bahwa sudah terpasanag sebuah modem pada komputermu.
3. Pastikan bahwa kamu sudah mempunyai minimal sebuah saluran telepon.
4. Hubungkan modem dalam komputer kamu dengan saluran telepon.
5. Nyalakan komputer kamu.
6. Klik tombol start pada taskbar. Selanjutnya, pilih Control Panel yang akan menampilkan jendela Control Panel.
7. Pilih Network Internet Connections pada jendela Control Panel.
8. Selanjutnya, akan ditampilkan jendela Network and Internet Connections. Klik Network Connection..
9. Selanjutnya, akan ditampilkan jendela Network Connections. Klik Create a New Connections pada Network Task di jendela sebelah kiri..
10. Jendela New Connections Wizard akan ditampilkan kemudian tekan tombol Next.
11. Selanjutnya, pilih Connect to the Internet pada pilihan Network Connection Type kemudian tekan tombol Next.
12. Pilih Set up my connection manually pada pilihan Getting Ready kemudian tekan tombol Next.
13. Pilih Connect using a dial-up modem pada pilihan Internet Connection kemudian tekan tombol Next.
14. Pilih modem yang digunakan, kemudian tekan tombol Next.
15. Masukkan nama ISP di bawah kolom ISP Name. Sebagai contoh, kita akan menggunakan nama ”Telkomnnet Instan”.
16. Selanjutnya, masukkan nomor telepon untuk dial ke ISP tersebut. Sebagai contoh, masukkan nomor telepon ”080989999”.
17. Masukkan username dan password pada kotak user name, password, dan confirm password.
18. Aktifkan kotak ceklis Ass a shortcut to this connection to my desktop, kemudian tekan timbol Finish untuk menyelesaikan proses pembuatan koneksi. Sebuah shortcut untuk koneksi tersebut ditampilkan pada desktop komputermu.
b) Melakukan Koneksi ke Internet.
1. Tampilkan desktop komputer kamu.
2. Mialnya kamu sudah membangun sebuah koneksi internet melalui ISP bernama Telkomnet Instan, maka klik dua kali pada ikon koneksi Telkomnet Instan pada dekstop komputer kamu. Selanjutnya, akan ditampilkan jendela Connect Telkomnet Instan.
3. Tekan tombol Dial, kemudian tunggu beberapa saat. Pada saat proses koneksi, akan ditampilkan jendela dialin, registering, dan verifikasi username, dan password.
4. Ketika proses koneksi dengan internet berhasil dilakukan, biasanya akan muncul sebuah pesan di pojok kanan bawah layar monitor kamu.
5. Setela koneksi berhasil, kamu dapat menggunakan Internet untuk memperoleh informasi yang dibutuhkan
c) Memutus Koneksi dengan Internet
1. Tampilkan dekstop komputer kamu
2. Tekan dua kali ikon Telkomnet, maka akan ditampilkan jendela Telkonet Instan Status
3. Selanjutnya, tekan tombol Disconnect
3. Saluran telepon
4. Perangkat Lunak (software)
5. Internet Service Provider (ISP)
C. Mendeskripsikan Peran Internet Service Provider (ISP).
Internet Service Provider (ISP) adalah suatu perusahaan yang berperan menyediakan jasa layanan akses internet baik untuk kepentingan pribadi maupun perusahaan. Terdapat berbagai jenis layanan yang disediakan oleh ISP:
1. Dial-up
Merupakan layanan yang disediakan untuk para pengguna Internet yang ingin menggunakan akses melalui kabel telepon yang didukung oleh modem.
2. Hotspot
Merupakan layanan untuk pengguna yang membutuhkan koneksi Internte pada lokasi-lokasi tertentu seperti di mal, kafe dan bandara.
3. Mobile Access
Merupakan salah satu layanan akses Internet yang daoat diperoleh secara mudah dan praktis melalui perangkat telepon genggam (handphone), sehingga dapat menggunakan Internet dimana pun kamu berada, selama masih dalam daerah cakupan (coverage area) dari operator relepon genggam (handphone)
4. Wireless
Merupakan layanan Internet dengan menggunakan teknologi tanpa kabel.
5. Dedicated Connection
Dedicated Connection terhubung scecara terus-menerus selama 24 jam setiap hari dan 7 hari dalam seminggu. Pada umumnya digunakan untuk mengakses Internet melalui fiber optic, jaringan TV, kabel, satelit, dan telepon rumah.
D. Mendeskripsikan User ID dan Password
Untuk mengakses ISP kita harus memberikan account yaitu identifikasi yang didaftarkan ke penyedia jasa layanan. Setidaknya harus memiliki username dan password. Username atau user ID merupakan nama login kamu, sedangkan password merupakan kode rahasia kamu.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar